SELAMAT DATANG DI WEBSITE SYAMIL AQIQAH & QURBAN


Layanan Aqiqah Pelopor dan Terpercaya di Kuningan sejak 2011, telah melayani lebih dari 700 konsumen. Info dan Pemesanan : 087723032431






Hubungi Kami


Alamat & CP Kami
CP: 087723032431 / 08568146952 (Telp/SMS/WA)
FB: Syamil Aqiqah Qurban
FB: Syamil Aqiqah & Qurban Kuningan



Manfaat Daging Domba

Pada saat ini dan saat mendatang tingkat konsumsi protein hewani rakyat Indonesia harus ditingkatkan, karena hal ini akan sangat menentukan kualitas pertumbuhan fisik dan kecerdasan, serta daya saing bangsa.

Pola pikir bahwa daging merupakan sumber penyakit, harus diluruskan mengingat manfaat daging merah yang sangat banyak bagi kesehatan kita, kecuali jika makanan dikonsumsi secara berlebihan

Daging domba muda yang berasal dari anak domba berusia satu tahun ke bawah kaya akan protein, zat besi, vitamin B12 dan nutrisi lainnya seperti zinc, selenium serta niacin.
Mari kita telaah lebih jauh lagi mengenai kandungan nutrisi daging domba muda, yang memang bermanfaat untuk kesehatan tubuh ini.


PROTEIN.
Komponen terbesar dalam tubuh manusia setelah air, jumlahnya 1/6 dari berat tubuh manusia yang tersebar di dalam otot, tulang, kulit serta berbagai cairan tubuh.
Protein sangat diperlukan tubuh sebagai zat pembangun yaitu membentuk jaringan baru dalam tubuh, zat pengatur yaitu mengatur sistem dalam tubuh serta zat pembakar yaitu protein akan dibakar ketika kebutuhan energi tubuh tidak dapat dipenuhi oleh hidrat arang dan lemak. 

ZAT BESI.
Zat besi ini merupakan bagian penting dari hemoglobin, protein pengangkut dalam darah.

Umumnya tubuh memperoleh pasokan zat besi dari makanan dan hasil daur ulang Fe pada sel darah merah tua. Tanpa zat besi, darah tak dapat membawa oksigen dengan efektif.
Oksigen diperlukan oleh setiap sel tubh agar dapat berfungsi secara normal. Defisiensi zat besi umumnya terjadi karena kehilangan banyak darah, termasuk menstruasi, kurangnya penyerapan zat besi oleh tubuh, dan minimnya besi dalam diet.

VITAMIN B12.
Bila orang tua dengan konsumsi vitamin B12 dengan dosis lebih rendah dari rata-rata kebutuhan, memiliki resiko 6 kali mengalami berkurangnya kemampuan otak.

ZINC.
Mineral esensial untuk kesehatan.
Zinc adalah salah satu mikronutrien atau mineral yang esensial bagi manusia.

Categories:

Leave a Reply